06 April 2009

SELAPUT DARA

Sstttsss....selaput dara apaan yach........??????
pasti ada yang bertanya - tanya , khususnya cewek. Meski memiliki organ yang satu ini, tapi belum tentu kenal betul. Sekarang kita kenalan lebih jauh, sebenarnya selaput dara itu apa sih???

Selaput dara atau HYMEN adalah lipatan membran yang menutup sebagian luar vagina.
Bentuk selaput dara yang biasa dimiliki perempuan adalah bulan sabit atau septate hymen
Bila wanita sudah mengalami masa pubertas, maka selaput daranya akan jadi elatis.
Selaput dara sebenarnya secara biologis tidak memiliki fungsi, namun memiliki beban kultural dan psikologis yang penting bagi wanita.

Upss...tidak selalu berhubungan seks yang pertama kali selalu berdarah lhow...
Ney ada beberapa fakta secara medis, penyebab tidak berdarah :
a. Terlalu rapuh
Selaput dara yang terlalu rapuh apalagi jika sering melakukan olahraga berat seperti berkuda, bela diri, bersepeda dan sebagainya dapat merobek selaput dara sebelum berhubungan seksual

b. Kelewat elastis
Tidak adanya bercak darah saat berhubungan seksual yang pertama kali mungkin karena sifatnya yang terlalu elastis sehingga tidak mudah robek.

c. Darah tidak banyak
Sebenarnya sudah berdarah hanya tidak terlihat karena sebenarnya darah yang keluar sangat sedikit, apalagi jika sudah tercampur cairan lubrikasi. Banyak anggapan yang beredar di masyarakat yang mengatakan bahwa darah yang keluar harus dalam jumlah banyak seperti darah haid, padahal faktanya tidak seperti itu.

Bentuk-bentuk selaput dara ney :


a. Annular hymen  selaputnya melingkari lubang vagina
b. Septate hymen  selaput yang ditandai dengan beberapa lubang yang terbuka
c. Cibriform hymen  selaput ditandai dengan beberapa lubang terbuka tapi dengan ukuran lubangnya yang lebih kecil dan jumlah yang lebih banyak
d. Introitus  selaput yang lubangnya sudah membesar

Bentuk selaput dara ini berbeda-beda pada setiap wanita lhow...
Jadi, jangan jadikan patokan, karena selaput dara pada tiap orang itu beda - beda. So, setelah tahu dan kenal, dirawat dengan baik yah...
(riri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar